INTERNET MARKETING : MODAL AWAL 1 | Pelajaran 4

10.49
Advertisement
Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya bahwa apapun bentuk bisnisnya pasti memerlukan modal. Dan tujuan dari Anda belajar internet marketing adalah; supaya Anda mengerti persiapan apa saja yang harus dilakukan untuk mulai membangun sebuah bisnis yang akan dipasarkan dengan media internet, karena dengan mengerti persiapan apa saja maka Anda akan mengerti juga berapa modal awal yang harus Anda disediakan.

Bagaimana Anda bisa mengetahui modal awal untuk memulai bisnis online dalam dunia internet marketing ?.
Untuk mengetahui jumlah modal awal yang harus disediakan maka Anda harus mengerti bahwa dalam dunia bisnis online ada dua pilihan yang dapat Anda pilih untuk memulai bisnis online yaitu:

1. Menjual Produk sendiri.

2. Menjadi seorang Affiliate.

Menjual Produk Sendiri
Menjual produk sendiri itu bisa berbentuk produk fisik dan produk digital. Produk fisik dan produk digital ini sudah saya kemukakan pada tulisan sebelumnya. Produk fisik adalah produk yang sering kita jumpai sehari-hari. Biasanya produk fisik ini berupa; pakaian,electronics,HP,Furniture,dll. Pada prinsipnya produk fisik ini adalah dalam bentuk barang yang akan dikirim atau shipping memakai jasa ekspedisi seperti; Pos,Tiki JNE,Fedex, dll.


Untuk produk digital atau yang sering disebut juga produk informasi ini terdiri dari; ebook, audio, video,software, dll. Dan produk digital ini adalah produk yang biasanya bila terjadi transaksi maka, produk ini akan didapatkan dengan cara mendownload lewat internet, dan jarang sekali memakai proses pengiriman seperti produk fisik.

Menjadi seorang Affiliate
Menjadi seorang affiliate adalah; Anda akan menjual produk orang lain lewat media internet, jadi posisi Anda sama dengan seorang broker, dan bila terjadi transaksi atau pembelian maka Anda akan mendapatkan komisi sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pemilik produk tersebut.

Dengan mengerti dua system ini maka Anda akan mengetahui besarnya modal modal yang harus Anda sdiakan untuk memulai sebuah bisnis online. Karena dari penjelasan diatas saya percaya Anda sudah mendapatkan gambaran sebuah modal Awal.

Langkah-langkah yang harus Anda lakukan bila ingin menjual produk sendiri adalah:

1. Tentukan produk apa yang akan dijual.

2. Membuat sebuah website atau blog sebagai media penjualan.

3. Buat system penjualan dalam hal ini cara pembayarannya.

4. Mempromosikan produk.

Apabila Anda ingin menjadi seorang Affiliate maka langkah-langkahnya adalah:

1. Cari produk yang ingin Anda pasarkan lewat internet.

2. Membuat website atau blog untuk penjualan, ini optional.

3. Tidak perlu memmbuat system penjualan maupun pembayaran.

4. Tetap melakukan promosi bila ingin mendapatkan hasil maksimal.

Semua poin ini akan saya jelaskan secara detail pada postingan berikutnya supaya Anda tidak jenuh saat membaca sebuah postingan yang terlalu panjang.

Salam sukses untuk Anda. Ilmu Internet Marketing Gratis. 16042012.   
  

Previous
Next Post »
0 Komentar